IQNA

Pengiriman Peralatan Medis Rusia ke Tartus Suriah

14:43 - March 27, 2019
Berita ID: 3472999
SURIAH (IQNA) - Rusia mengirim peralatan dan terapi medis canggih ke rumah sakit di kota Tartus, Suriah.

Menurut laporan IQNA dilansir dari The Sputnik, Kolonel Sergei Denis Ivanov, Juru Bicara Pusat Perdamaian Rusia di Suriah, hari Selasa mengatakan, “Rusia telah mengirim peralatan medis canggih untuk melengkapi rumah sakit di kota Tartus, Suriah.

Dia menambahkan bahwa bantuan medis mencakup peralatan penting untuk ruang operasi, khususnya peralatan yang diperlukan untuk merawat anak-anak yang terluka dalam perang, yang mana tentara Rusia hari ini menyerahkannya ke Kementerian Kesehatan Suriah dan rumah sakit pusat anak-anak Tartus akan segera dilengkapi dengan peralatan-peralatan tersebut.

Ivanov dengan mengatakan bahwa fasilitas dan peralatan medis yang diperlukan untuk diagnosis dan mengobati tidak ada di Suriah serta tidak mungkin untuk membeli peralatan-peralatan tersebut dari luar, menegaskan penyediaan peralatan medis dan pengobatan untuk Suriah amatlah genting, karena kondisi di lembaga-lembaga medis dan pengobatan negara ini amat kritis juga peralatan-peralatan ini tidak diproduksi di Suriah.

 

http://iqna.ir/fa/news/3799802

 

 

 

Kunci-kunci: suriah ، Peralatan Medis ، Pengiriman ، rusia
captcha